Baliyoni
Menu
Kategori
Merek

Update Knowledge oleh Harrisma Jakarta 

 

Untuk meningkatkan pengetahuan mengenai produk-produk terbaru yang akan dipasarkan, PT. Baliyoni Saguna Group bekerja sama dengan PT. Harrisma Informatika Jaya  yang merupakan partner dari Ayooklik.com Jakarta dan Ayooklik.com Bali. Pertemuan ini dihadiri oleh bidang Marketting dan bidang Produk dari PT. Baliyoni Saguna Group. Adapun pertemuan ini dilaksanakan di Ruang Meeting Kantor Jl. Mohammad Yamin IX No. 19, Denpasar pada hari Sabtu, 10 Februari 2018 pukul 09.30 hingga 14.00. Adapun sebagai pembicara ialah Ibu Valentika Kartika selaku Technical Consultant Manager PT. Harrisma Informatika Jaya dan Ibu Oky Rachmawaty selaku Corporate Account Manager. 

 

Dalam pertemuan tersebut Ibu Valentika Kartika menjelaskan beberapa topik yaitu mengenai update produk dari Motorolla, Panasonic, Brother, P-Touch dan Honeywell. Khusus untuk produk Mottorola Ibu Valentika menjelaskan lebih dalam mengenai 80 Tahun Perjalanan Motorola, Keunggulan Radio Yang Mampu Talk To Many Sekaligus One To One Communication, Frekuensi Radio Yang Terdiri Dari UHF Dan VHF, Radio Yang Terbagi Menjadi Analog dan Digital, Karakteristik Analog & Digital Radio, Radio Analog & Radio Digital Motorola, Pentingnya memiliki channel frekuensi yang dapat di beli dari pemerintah setempat, Mototrbo™ Product Portfolio, Digital Series, Keunggulan Radio Digital, Fitur – Fitur Dalam Radio Digital, Workgroup Communications, Mototrbo System, dan kelebihan Motorola Untuk Segala Industri. 

Dalam pertemuan ini juga dilaksanakan diskusi lebih dalam mengenai kasus-kasus yang terjadi saat penjualan produk Radio dari Motorolla di PT. Baliyoni Saguna Group. Sesi diskusi pertama diakhiri pada pukul 12.00 yang dilanjutkan dengan kegiatan makan Bersama dan istirahat. 

 

Agenda setelah berakhirnya sesi makan siang ialah update knowledge mengenai produk-produk seperti printer label dan cctv. Adapun untuk printer label yang menjadi bahan demo ialah Brother P-touch, printer yang menggunakan baterai sebagai daya serta sudah include kertas label dan cattridge di dalam satu mesin printer label portable. 

 

Peserta pelatihan yang hadir cukup antusisas dengan materi yang dijelaskan oleh Ibu Valentika Kartika yang dibantu Ibu Oky Rachmawaty. Materi dilanjutkan yaitu ke produk cctv, dimana dalam pembahasan ini peserta dan pemateri lebih banyak berdiskusi mengenai kemajuan cctv yang dapat dikolaborasikan dengan beberapa perangkat elektronik lainnya. (WAI)